This is default featured slide 1 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 2 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 3 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 4 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

This is default featured slide 5 title

Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these sentences with your own descriptions.

Minggu, 19 Juni 2016

RISET PEMASARAN GLOBAL



Riset pemasaran global merupakan proyek spesifik dan pengumpulan data yang sistematis dalam modus scanning pencarian.
Riset pemasaran dilakukan dengan 2 cara:

  1. Mendesain dan mengimplementasikan suatu studi dengan staf dalam rist pemasaran.
  2. Menggunakan perusahaan luar yang mengkhususkan diri dalam rist pemasaran.

Proses pengumpulan data dan mengubahnya menjadi informasi yang bermanfaat, dapat dibagi menjadi 5 tahapan:
1.     Mengidentifikasi Permasalahan Riset.
Hal pertama kali yang harus dilakukan untuk menjalankan riset pemasaran adalah mengidentifikasi permasalahan masalah. Proses ini sangat penting untuk dilakukan agar kita mengerti betul dengan tujuan yang akan dicapai setelah riset selesai. Pada dasarnya riset disusun untuk menghasilkan informasi yang akurat dan jelas sebagai kesimpulan atas permasalahan yang sedang dihadapi.
2.    Mengembangkan Rencana Riset.
Maksudnya adalah menyusun desain penelitian dan proposal penelitian. Pada tahap ini pemasar harus menjawab serangkaian pertanyaan baru:
-      Apakah informasi ini bagi saya bernilai, yang berarti dalam bentuk uang.
-      Apa yang akan saya dapatkan dengan mengumpulkan data tersebut?
-     Apakah biaya dari data yang tidak diperoleh dapat diubah menjadi informasi yang bermanfaat.
Dalam riset membutuhkan investasi, baik uang maupun waktu manajerial, dan karenanya perlu dilakukan analisis biaya keuntungan sebelum diproses lebih lanjut.
Dalam tahap ini, metodologi perencanaan, anggaran, dan parameter waktu semua diuraikan secara rinci.

Sabtu, 18 Juni 2016

LINGKUNGAN PEMASARAN GLOBAL



Lingkungan Pemasaran adalah lingkungan perusahaan yang terdiri dari pelaku dan kekuatan di luar pemasaran yang mempengaruhi kemampuan manajemen pemasaran untuk membangun dan mempertahankan hubungan yang berhasil dengan pelanggan sasaran.

Dimensi lingkungan makro adalah ekonomi, sosial budaya, politik, hukum serta teknologi. Masing-masing dari ke lima dimensi tersebut memiliki peranan yang sangat penting. Namun ada satu karakteristik yang sangat mendominasi, yaitu ekonomi. Ekonomi saat ini merupakan tolok ukur bagi suatu Negara, apakah Negara tersebut maju atau tidak. 

Lingkungan Ekonomi Dunia :

  1. Tinjauan ekonomi dunia 
  2.  Sistem ekonomi
  3. Tahapan perkembangan pasar
  4.  Tahapan perkembangan ekonomi
  5.  Pendapatan dan paritas daya beli
  6. Lokasi populasi
  7. Perkembangan pemasaran dan ekonomi
  8. Neraca pembayaran
  9. Pola perdagangan

 1.        TINJAUAN EKONOMI DUNIA

Ekonomi dunia terjadi perubahan besar sejak perang dunia II. Perubahan paling besar dan mendasar adalah munculnya pasar global. Integrasi ekonomi dunia meningkat secara signifikan (misalnya: Uni Eropa dan Nafta).

Realitas perubahan Ekonomi Dunia :

1.         Penggerak ekonomi dunia adalah perpindahan modal, bukan lagi perdagangan.

2.         Produktifitas telah terlepas hubungannya dengan tingkat pekerja.

Dahulu, semakin banyak pekerjanya maka semakin besar produktifitas yang dihasilkannya. Namun sekarang setelah adanya pemasaran global, perusahaan mengurangi pekerjanya dan produktifitas yang dihasilkan tetap sama, karena perusahaan memanfaatkan kemajuan teknologi.

3.         Ekonomi dunia mendominasi keadaan.

Bisnis sukses jika pimpinan bisnis dan pembuat kebijakan focus pada ekonomi dan pasar bisnis.

4.         Berakhirnya perang dingin kapitalisme dan sosialisme

Komunisme sebagai system ekonomi telah terguling oleh kapitalisme.


 2.        SISTEM EKONOMI

Ada 3 jenis sistem ekonomi yaitu: kapitalis, sosialis, dan campuran.

Klasifikasi ini berdasar metode alokasi sumberdaya dalam system, yaitu: alokasi pasar, alokasi berdasar perintah, dan alokasi campuran.

a.         Alokasi Pasar

Sistem ini mengandalkan konsumen yang mengalokasikan sumberdaya. Konsumen yang memutuskan apa yang akan diproduksi oleh siapa. Sistem pasar adalah suatu demokrasi ekonomi. Masyarakat punya hak memberi suara dengan uang mereka untuk barang yang sesuai dengan pilihan mereka.

b.         Alokasi berdasar perintah (alokasi komando)

Dalam system ini pemerintah berkuasa untuk melayani masyarakat termasuk keputusan pruduk mana yang harus dibuat dan cara membuatnya. Konsumen bebas berbelanja apapun yang tersedia tapi keputusan apa yang diproduksi dan apa yang tersedia ditentukan oleh perencana pemerintah. Bauran pemasaran tidak digunakan sebagai variabel strategis dan distribusi ditangani oleh pemerintah.

c.         Alokasi campuran

Dalam kenyataannya sebenarnya yang ada adalah sistem campuran kedua sistem atau alokasi tersebut diatas.